7 Tokoh Penemu Komputer Paling Berpengaruh (Beserta Biografi)

Penemu Komputer – Saat ini, komputer tidak lagi menjadi sebuah barang mewah yang hanya dimiliki oleh kalangan tertentu saja. Karena, hampir semua orang sudah mempunyai perangkat komputer.

Jadi, tahukah Anda bahwasanya komputer sudah ada sejak tahun 1830-an?

Untuk komputer yang Anda kenal saat ini merupakan hasil evolusi dari penemuan manusia pada masa lampau. Sehingga sekarang ini, komputer telah menjadi suatu perangkat yang sangat berpengaruh pada peradaban manusia.

Bagaimana tidak, komputer sudah memberikan banyak kemajuan di berbagai macam kehidupan manusia. Kalau dahulu, komputer diciptakan hanya dengan kemampuan yang spesifik. Namun saat ini, komputer sudah menjadi sebuah perangkat yang memiliki multifungsi.

Misalnya saja, kini Anda bisa melakukan berbagai transaksi dengan sangat mudah dan cepat hanya dengan menggunakan komputer.

Tetapi, pernahkah Anda berpikir siapa saja sih para tokoh yang telah berhasil mengembangkan komputer hingga menjadi perangkat yang dikenal sampai sekarang ini?

Pada umumnya, perkembangan komputer ini terbagi menjadi 5 generasi, dan dimana setiap generasinya tersebut ditemukan di tahun yang berbeda dan mempunyai karakteristik yang berbeda dalam setiap menciptakan komputer.

Meski begitu, setiap generasi tidak terjadi tanpa adanya penemu komputer. Salah satu penemu yang menjadi penyebab terciptanya komputer adalah Charles Babbage.

Selain itu, masih ada lagi beberapa tokoh yang berperan dalam melakukan proses perkembangan komputer tersebut.

Oke, langsung saja, dalam pembahasan artikel kali ini Nirvanaharapan akan jelaskan mengenai sejarah singkat para tokoh yang termasuk dalam daftar penemu komputer.

Yuk, kita simak pembahasan mengenai sejarah singkat mereka dibawah ini hingga akhir!

1. Profil Charles Babbage

profil charles babbage
youtube.com

Charles Babbage sebagai merupakan seorang penemu komputer pertama dan lahir di daerah yang saat ini dikenal dengan nama Southwark, London, tanggal 26 Desember 1791. Anak dari Benjamin Babbage, yang merupakan seorang Banker.

Kelebihannya dalam hal matematika terlihat sangat menonjol. Ketika memasuki Trinity College di Cambridge pada tahun 1811, dan dia memperoleh bahwa kemampuan matematikanya jauh lebih baik, bahkan dibandingkan oleh tutornya sendiri.

Pada usia 20 tahunan Babbage bekerja sebagai seorang ahli matematika terutama dalam bidang fungsi kalkulus. Kemudian tahun 1816, dia terpilih menjadi anggota “Royal Society” (organisasi sains dan akademis independen Inggris Raya, masih aktif sampai sekarang).

Dia juga memainkan peran penting di yayasan “Astronomical Society” (organisasi Astronomi dan geofisika Inggris raya, masih aktif sampai sekarang) di tahun 1820. Pada waktu ini Babbage mulai tertarik dengan mesin hitung, dan berlanjut sampai akhir hayatnya.

Dibalik semua keberhasilannya tersebut, dia juga memiliki kegagalan dalam pembuatan mesin perhitungan dan kegagalan bantuan dari pemerintah olehnya. Hingga meninggalkan Babbage dalam kekecewaan dan kesedihan pada akhir masa hidupnya.

Charles Babbage meninggal di rumahnya di London pada tanggal 18 Oktober 1871.

Penemu Komputer Pertama

Komputer pertama ditemukan oleh Charles Babbage merupakan seorang ahli Matematika asal Inggris antara tahun 1833 sampai 1871. Mesin hitung yang dikenal sebagai komputer pertama dengan menyerupai mesin modern diberi nama menjadi Analytical Engine.

Awalnya Kaisar perancis yaitu Napoleon Bonaparte di tahun 1790 memerintahkan peralihan sistem penghitungan lama kekaisaran dengan sistem penghitungan baru.

Sejumlah orang melakukan konversi penghitungan dan memasukkannya ke dalam tabel selama 10 tahun. Akan tetapi, Napoleon Bonaparte tidak pernah menerbitkan tabel-tabel tersebut. Sehingga hanya bertumpuk dan berdebu di Académie des sciences di Paris.

Kemudian di tahun 1819, Charles Babbage mengunjungi Paris dengan melihat tabel-tabel yang tidak diterbitkan oleh Napoleon Bonaparte itu di Académie des sciences di Paris.

Lalu dia berfikir, bahwa ada cara untuk bisa menghasilkan tabel seperti itu lebih cepat, dan dengan lebih sedikit tenaga kerja serta lebih sedikit kesalahan yang dihasilkan.

Charles Babbage memikirkan banyak keajaiban yang diperoleh oleh Revolusi Industri di Inggris. Bila penemu kreatif dan para pekerja keras bisa mengembangkan dan menciptakan lokomotif uap.

Lantas, mengapa tidak pada pengembangan mesin penghitungan?

Menciptakan Difference Engine Asal Usul Komputer

Kemudian Charles Babbage kembali ke Inggris dan memutuskan untuk membuat sebuah mesin seperti yang dia pikirkan. Mesin hitung pertama tersebut dia beri nama Difference Engine, yang bekerja untuk membuat perhitungan matematika yang hanya sistem penambahan dan pengurangan saja.

Charles Babbage memperoleh dana dari pemerintah dalam mengembangkan mesin hitung ini di tahun 1824 dan menghabiskan waktu selama 80 tahun dalam menyempurnakan hasil temuannya tersebut.

Di tahun 1832, Charles Babbage sudah memproduksi prototipe mesin hitung pertamanya. Akan tetapi, dana untuk pengembangan mesinnya dari pemerintah sudah habis.

Menciptakan Analytical Engine

Alih-alih menyederhanakan desainnya karena dananya sudah habis, maka Babbage kemudian memikirkan ide yang lebih revolusioner yakni dengan membuat Analytical Engine.

Analytical Engine yang didesain oleh Charles Babbage ini merupakan sebuah jenis komputer mekanik baru yang bisa memuat perhitungan lebih rumit.

Termasuk juga dengan perkalian dan pembagian berbeda dengan Difference Engine sebelumnya yang hanya dapat memuat penjumlahan dan pengurangan.

Bagian dari Analytical Engine yang didesain oleh Charles Babbage ini menyerupai komponen dari setiap komputer yang dijual di pasaran sekarang ini. Dalam komputer saat ini terdapat bagian utama yaitu unit pemrosesan pusat (CPU), dan memori.

Sementara Analytical Engine yang dimiliki Babbage tidak menggunakan istilah tersebut. Dia menyebutkan CPU dengan istilah “pabrik.” dan memori RAM dengan istilah “toko.”

Babbage juga mempunyai perangkat yang disebut dengan reader dalam memasukkan instruksi, dan cara untuk merekam di atas kertas hasil yang dihasilkan oleh mesin.

Babbage juga menyebut perangkat output ini sebagai printer, pelopor dari printer inkjet dan laser yang sangat umum sekarang ini.

Catatan mengenai penemuan Charles Babbage ini dia bukukan ada hampir semuanya. Dia pun menyimpan banyak catatan dan sketsa mengenai komputernya sekitar 5.000 halaman.

Mesin penghitung Difference Engine dan Analytical Engine yang ditemukan oleh Babbage (1791-1871) merupakan salah satu icon yang paling terkenal dalam sejarah perkembangan komputer. Kemudian menjadi kalkulator otomatis pertama.

Karya Babbage yang kurang begitu terkenal hingga suatu saat dia bertemu dengan Ada, Countess of Lovelace, merupakan anak dari Lord Byron. Babbage awalnya bertemu di sebuah acara tanggal 6 Juni 1833.

Sembilan tahun kemudian, Luigi Federico Manabrea yang merupakan seorang insinyur dari Italia menjelaskan cara kerja dari Analytical Engine ini.

Kemudian karya ini diterjemahkan dan ditambahkan notes oleh Ada Lovelace pada tahun 1843. Mulai ketika itu mulailah orang mengenal karya Charles Babbage tersebut.

Dinobatkan Sebagai ‘Bapak Komputer’

Charles Babbage adalah seseorang yang dikenal sebagai orang yang menemukan komputer pertama, yakni Difference Engine dan Analytical Engine yang menjadi sumbangan paling bermanfaat untuk umat manusia.

Sehingga kemudian Charles Babbage sendiri disebut sebagai ‘Bapak Komputer’ atas jasa jasanya dalam menemukan cikal bakal komputer.

The Charles Babbage Foundation menggunakan namanya untuk menghargai kontribusinya dalam dunia komputer.

Gelar The Lucasian Chair Of Mathematics

Pada tahun 1828 hingga 1839, Babbage memperoleh gelar the Lucasian chair of mathematics dan merupakan gelar profesor matematika paling bergengsi di dunia dari Universitas Cambridge. Selain mesin hitung, dia juga memberikan berbagai kontribusi lainnya.

Dia menciptakan sebuah sistem pos modern di Inggris, dengan menyusun table asuransi pertama yang bisa diandalkan. Sehingga kemudian dia juga menemukan locomotive cowcather melalui bagian depan kereta api, yang mampu membersihkan rel dari gangguan dan beberapa lainnya.

Selain itu, Babbage juga menyumbangkan ide-idenya pada bidang ekonomi dan politik.

Namun, penemuannya ini tidak dia terbitkan sehingga baru ketahuan pada abad 20 saat para ahli memeriksa notes-notes (tulisan, catatan) Babbage.

Charles Babbage juga merupakan seorang ahli cryptanalysis yang berhasil memecahkan vigenere cipher. Sebenarnya kepandaiannya ini sudah dia miliki sejak tahun 1854. Setelah dia berhasil mengalahkan tantangan Thwaites dalam memecahkan ciphernya.

2. Alan Turing – Penemu Komputer

alan turing
allgaylong.com

Alan Turing ini dikenal sebagai tokoh yang berperan penting dalam perkembangan komputer digital. Dimana dia lahir dengan nama Alan Mathison Turing pada tanggal 23 Juni 1912 di Maida Vale, London.

Merupakan anak dari kedua pasangan yang bernama Julius Mathison Turing, seorang pegawai sipil di india dan Ethel Sara Stoney, merupakan anak dari seorang pegawai kereta api.

Saat berusia 6 tahun, Alan Turing masuk ke sekolah tingkat dasar di St. Michael dan sejak saat itu, dia sudah kelihatan jenius sehingga pemimpin sekolah pada masa itu merasa kagum atas kejeniusannya.

Kemudian pada tahun 1926, Alan Turing masuk ke Sherborne School dan melanjutkan pendidikannya dengan berkuliah di Cambridge University dengan memilih jurusan Matematika di tahun 1931.

Dimana Alan Turing mengemukakan ide mengenai Turing Machine, yakni sebuah mesin yang bisa menjalankan sekumpulan perintah sederhana. Inilah yang menjadi penyebab terciptanya komputer modern.

Setelah dia lulus dari Cambridge University, kemudian mendapatkan beasiswa dalam melanjutkan pendidikan di Universitas Princeton Amerika Serikat sampai memperoleh gelar doktornya pada tahun 1936.

Setelah itu, Alan bekerja di Departemen Komunikasi Britania Raya. Ketika terjadinya Perang Dunia II (1939-1945), dIa diperintahkan untuk memecahkan informasi yang ada pada mesin enkripsi atau Enigma yang merupakan buatan dari Nazi Jerman.

Dia pun berhasil memecahkan kode-kode tersebut dengan membuat mesin dengan diberi nama “The Bombe” di tahun 1939. Dia meninggal pada 7 Juni 1954 di Woslow, Inggris dengan memakan apel yang memiliki kandungan racun sianida.

3. Howard Aiken

howard aiken
britannica.com

Howard Aiken adalah orang yang pertama kali menemukan sistem komputer yang lahir pada tanggal 8 Maret 1900 di Hoboken, New Jersey, Amerika Serikat.

Dia merupakan anak tunggal dari kedua pasangan Daniel H. Aiken dan Margareth Emily Mierisch-Aiken, yang merupakan seorang keturunan imigran Jerman. Howard Aiken tumbuh di lingkungan Indianapolis dan disekolahkan di Arsenal Technical High School.

Setelah lulus, kemudian dia menempuh pendidikan sarjananya di Universitas Wisconsin, Madison. Nah, dari sanalah, dia memperoleh gelar sarjana muda dalam bidang Electrical Engineering. Aiken juga pernah bekerja di sebuah perusahaan bernama Gas Madison, sampai dipercaya sebagai kepala Engineer di perusahaan tersebut.

Lalu, Aiken memutuskan untuk kembali melanjutkan pendidikannya di tahun 1935, sampai akhirnya memperoleh gelar Ph.D. dari Universitas Harvard. Selama pendidikannya tersebut, dia membuat thesis dalam bidang fisika.

Kemudian memikirkan mengenai konstruksi sebuah mesin dalam melakukan sebuah perhitungan. Dengan bantuan dari universitasnya, sehingga Aiken sukses mempengaruhi perusahaan IBM dalam mendanai proyek tersebut.

Aiken pun menemukan beberapa persamaan diferensial yang bisa diselesaikan dengan cara numerik. Dari sinilah, dia mempunyai target dalam membuat mesin yang diberi dengan nama Mesin Electro Mechanic.

Sehingga hal tersebut dapat membantunya dalam menyelesaikan persamaan tersebut. Selanjutnya dia juga memperoleh inspirasi dari penemuan mesin diferensial milik Charles Babbage.

Di tahun 1970, Aiken berhasil mendapatkan penghargaan Edison Medal dari IEEE karena kontribusinya menjadi pionir untuk pengembangan komputer digital. Howard Aiken sendiri meninggal pada tahun 14 Maret 1973 di St. Louis, Missouri.

4. John Von Neumann – Penemu Komputer

john von neumann
britannica.com

John von Neumann merupakan orang yang pertama kali mencetuskan virus komputer dan lahir di Budapest, Hungaria pada tanggal 28 Desember 1903.

Ketika dia berusia 19 Tahun, sudah mampu merilis 2 buah paper matematika dengan sekaligus. John von Neumann juga merupakan seorang matematikawan dari Hungaria-Jerman yang sudah memberikan kontribusi dalam bidang:

  • Fisika Quantum,
  • Analisis fungsional,
  • Teori himpunan,
  • Ilmu komputer,
  • Ekonomi,
  • Masih banyak lagi yang berkaitan dengan matematika.

John von Neumann meraih gelar Ph.D. dalam bidang matematika di Universitas Budapest saat berusia 23 Tahun. Ditahun yang sama juga, Neumann menempuh pendidikan teknik kimia di Swiss dan juga pernah menjadi dosen di Berlin, Jerman.

Neumann telah banyak berkontribusi dalam sejarah komputer, disebabkan pekerjaannya dalam mengembangkan bom hidrogen dengan memerlukan kalkulasi yang besar dan kompleks.

Salah satu karyanya yang diabadikan yaitu arsitektur von-neumann dan merupakan arsitektur komputer yang banyak dipakai dalam sistem komputer non paralel.

Dengan menjadi seorang matematikawan yang kreatif, Neumann sudah berperan penting dalam teori ekonomi pasca perang.

Kemudian berhasil menerbitkan “Theory of Games and Economic Behavior” di tahun 1944. John von Neumann meninggal di Washington DC, Amerika Serikat pada tanggal 8 Februari 1957.

5. Konrad Zuse

konrad zuse penemu komputer
thebrexitplan.com

Konrad Zuse adalah seorang teknik sipil dan perintis komputer yang lahir di Berlin pada tanggal 22 Juni 1910. Dia merupakan seorang anak dari petugas pos.

Di tahun 1912, dia juga ikut pindah bersama keluarganya ke Brownsberg, Prusia Timur dan kemudian di tahun 1923, keluarganya pindah ke Hoyerswerda.

Konrad Zuse sudah pernah terdaftar di Technische Hochschule Berlin-Charlottenburg dalam mempelajari teknik dan arsitektur. Namun, hal tersebut membuat Zuse bosan.

Hingga Zuse kembali belajar teknik sipil dan lulus pada tahun 1935 dan pernah bekerja untuk Ford Motor Company dengan memakai keterampilan artistik dalam mendesain suatu iklan.

Selain itu, dia mulai bekerja sebagai insinyur desain di Henschel pabrik pesawat, Schonefeld yang dekat dengan Berlin.

Sejak tahun 1935, dia sudah mulai melakukan eksperimen dalam hal membangun komputer. Sampai pada tahun 1936, Konrad Zuse memulai penemuan pertamanya tersebut dengan disebut sebagai Z1. Berupa floating point biner kalkulator mekanis dengan dilengkapi oleh programmability.

Kemudian berhasil menyelesaikan Z1 pada tahun 1938. Akan tetapi, akibat dari serangan udara Inggris dalam Perang Dunia II tanggal 30 Januari 1944. Cetak biru Z1 asli hancur bersama dengan bangunan rumah milik orang tuanya.

Salah satu pencapaian terbesarnya yaitu sebagai penyempurna Turing fungsional pertama dengan dikendalikan oleh program Z3 dan mulai beroperasi pada Mei 1941. Dimana program itu disimpan kedalam tape kertas.

Lalu pada tahun 1964, dia memperoleh Werner-von-Siemens-Ring atas penemuan tersebut. Berkat penemuannya itulah, Konrad Zuse dianggap sebagai penemu komputer.

Selain dikenal sebagai seorang yang menemukan komputer, Zuse juga dikenal sebagai orang yang membuat bahasa pemrograman yang diberi nama Plankalkul. DImana bahasa itu terinspirasi oleh Begriffsschrift.

Kemudian Plankalkul menjadi salah satu bahasa pemrograman tingkat tinggi paling lengkap di dunia. Zuse pun mempublikasikan bahasa pemrogramannya itu di tahun 1948. Dikarenakan adanya masalah ketika Perang Dunia II.

Konrad Zuse meninggal pada tanggal 18 Desember 1995 di Jerman disebabkan gagal jantung.

6. Douglas Engelbart – Penemu Komputer

douglas engelbart penemu komputer
futurecdn.net

Douglas atau dikenal sebagai penemu dari mouse komputer yang digunakan hingga sekarang. Dia lahir dengan nama Douglas Charles Engelbart pada tanggal 30 Januari 1925 di Oregon, Amerika Serikat.

Merupakan anak bungsu dari kedua pasangan Carl Louis Engelbart dan Gladys Charlotte Amelia Munson Engelbart.

Setelah dia menempuh sekolah tingkat menengah, kemudian memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya di Oregon State University. Namun, sejak terjadinya Perang Dunia II, Douglas memutuskan menjadi angkatan laut dalam bidang teknisi radar di Filipina selama 2 tahun.

Ketika itulah, Douglas terinspirasi dari buku As We May Think karya dari Vannevar Bush. Sehingga mulai melanjutkan kembali pendidikannya sampai akhirnya lulus dengan gelar sarjana teknik elektro pada tahun 1948.

Selain itu, Douglas pun menyelesaikan sarjana di University of California Berkeley, dan memperoleh gelar B. Eng pada tahun 1952. Lalu mendapat gelar Ph.D dalam bidang teknik elektro dan ilmu komputer EECS – Electrical Engineering and Computer Science.

Douglas pun mengajukan proposal dalam membangun projek dengan nama “Augmenting Human Intellect : A Conceptual Framework”. Dalam project tersebut didanai oleh ARPA (Advanced Research Project Agency). Yaitu agen pemerintah Amerika dibawah Departemen Pertahanan yang bertujuan untuk pengembangan teknologi baru bagi militer.

Mengenai penemuan mouse tersebut, sebetulnya sudah ada beberapa jenis alat yang bisa menggerakkan sebagai penunjuk layar, seperti pen light dan joystick. Akan tetapi, Douglas masih belum merasa puas sampai akhirnya dia mencoba memetakan karakteristik dari alat penunjuk yang sudah ada dan membuat alat yang belum ada.

Itulah mouse yang dikenal sampai saat ini. Sang penemu mouse ini sendiri menghembuskan napas terakhir pada tanggal 2 Juli 2013.

7. Leonard Kleinrock

leonard kleinrock penemu komputer
telegraph.co.uk

Leonard adalah seorang ilmuwan terkenal di dunia dan berkat penemuannya tersebut. Kini kehidupan manusia menjadi lebih modern dengan adanya penemuan teknologi internet.

Dia lahir di New York, Amerika Serikat pada tanggal 13 Juni 1934. Atas ketertarikan Leonard, sehingga membawanya masuk ke salah satu sekolah di Amerika Serikat, yakni Bronx High School of Science di tahun 1951.

Di sekolah itulah, Leonard mengasah bakatnya pada bidang teknologi, sehingga dia sering melakukan percobaan untuk jaringan komputer yang ada di sekolah tersebut.

Setelah lulus dari Bronx High School of Science, kemudian dia melanjutkan pendidikannya di City College of New York dengan memilih jurusan ilmu komputer dan teknik elektro. Sampai pada tahun 1957, Leonard berhasil mendapatkan gelar Sarjana Ilmu Komputer dan Teknik Elektro dari sekolah tersebut.

Tak sampai disitu saja, Leonard Kleinrock juga melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu program Magister. Pada Institut Teknologi Massachusetts, Leonard mengambil dalam bidang ilmu komputer dan teknik elektro juga. Kemudian pada tahun 1963, Leonard berhasil lulus dan memperoleh gelar Ph.D.

Leonard Kleinrock sendiri dikenal karena besarnya kontribusinya dalam bidang dunia jaringan. Salah satu karyanya yang menjadi terkenal yakni teori pertukaran paket pada tahun 1959 dan teori tentang pertukaran paket teknologi pada tahun 1961.

Pada tanggal 29 Oktober 1969, Leonard menciptakan salah satu penemuan terbesar, yaitu internet yang secara tak sengaja berhasil memecahkan kode digital, sehingga menjadikannya sebagai paket-paket yang terpisah.

Kemudian Leonard jugalah yang menjadi pelopor atas terbentuknya ARPANET, yakni merupakan jaringan komunikasi digital.

Demikianlah sejarah singkat mengenai para tokoh penemu komputer yang dapat Nirvanaharapan sampaikan. Semoga dengan membaca artikel diatas bisa menambah wawasan Anda terkait proses panjang penciptaan komputer oleh orang-orang hebat.

Sehingga Anda tidak hanya menikmati komputer itu saja, juga melainkan bisa memberikan Anda inspirasi untuk bisa membangun teknologi secanggih komputer.

Cukup sekian dan terima kasih!

Sumber:

  • https://www.penemu.co/penemu-komputer-pertama/
  • https://www.nesabamedia.com/penemu-komputer/
  • https://genemil.com/

Leave a Reply